Apakah G’iah (diperankan oleh Emilia Clarke) adalah seorang villain alias penjahat dalam seri Secret Invasion (2023)?
Seperti biasanya, sebelum kita memulai pembahasan, perlu saya ingatkan bahwa artikel ini mengandung SPOILER dari seri Secret Invasion MCU. Jadi jika Anda belum menonton dan tidak ingin mendapatkan bocoran apapun, harap BERHENTI membaca sampai di sini ya?
G’iah dalam Secret Invasion
Jadi, seperti yang kita saksikan dalam episode pertama yang tayang pada tanggal 21 Juni 2023, kita diperkenalkan kepada G’iah di awal film. G’iah sebenarnya adalah salah satu wanita dari ras Skrulls.
Pertama kali kita melihatnya dalam film Captain Marvel (2019) ketika ia masih anak-anak. Sekarang, setelah dewasa, kita melihat bahwa ia sering dipercaya untuk menjalankan misi-misi penting. Dan misi-misinya diberikan oleh bos dari kelompok pengungsi Skrulls (Refugee Alliance), yaitu Gravik (diperankan oleh Kingsley Ben-Adir).
Selama perkembangan adegan-adegan dalam seri ini, terungkap bahwa Gravik adalah sosok villain utama dalam seri ini. Lebih lanjut, Gravik juga memberikan perintah kepada G’iah dan anak buahnya untuk meledakkan negara Rusia.
Perbandingan dengan Versi Komik

Selain itu, dalam seri ini, G’iah juga terlibat dalam konflik dengan ayah kandungnya, Talos (diperankan oleh Ben Mendelshon). Melihat hal ini, keingintahuan kita semakin memuncak. “Apakah G’iah dalam seri ini juga menjadi seorang villain?”
Sebelum menjawab pertanyaan tersebut, mari kita bandingkan dengan versi komik asli Marvel.
Siapakah G’iah?

G’iah (Comic Years)
Menurut laporan dari TheDirect, G’iah pertama kali muncul dalam komik Meet the Skrulls #1 (2019). Ia adalah seorang agen khusus yang menyamar sebagai penduduk Bumi. Di Bumi, ia tinggal bersama pasangannya, Kirr, dan memiliki tiga anak.
Selama tinggal di Bumi, mereka terus mengumpulkan informasi tentang manusia dalam tugas mereka yang menyamar. Namun, meskipun pekerjaan dan niat mereka tidak membawa ancaman yang besar atau berbahaya, mereka tetap memiliki musuh.
Musuh tersebut datang dalam bentuk organisasi yang berusaha mengejar dan menangkap agen Skrulls yang menyamar seperti G’iah, yang dikenal sebagai Proyek Blossom. Untungnya, G’iah dan keluarganya selamat.
Jadi, Baik atau Jahat?
Setelah membaca sedikit tentang sejarah komik asli G’iah, kita kembali bertanya, “apakah G’iah dalam seri ini jahat atau baik?”
Dalam komik, ia digambarkan sebagai sosok yang baik alias protagonis. Namun, dalam versi seri Secret Invasion, bisa dikatakan bahwa peran G’iah sejauh ini masih netral. Dalam episode pertamanya, G’iah terlihat hanya mendukung apa yang menurutnya benar.
Namun, perlu diingat bahwa ia bisa saja berubah aliansi di masa depan setelah mengetahui bahwa Gravik adalah pembunuh ibu kandungnya. Intinya, kita harus terus menonton keenam episode Secret Invasion MCU untuk mengetahui jawabannya. Sekarang, bagaimana tanggapan Anda tentang pembahasan ini?